Erupsi.com, MEDAN – Seekor harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrae) bernama Bestie dilepaskan ke Zona Inti Taman Nasional Gunung Leuser sekitar Blangkejeren, Kabupaten Gayo Lues, Aceh, Jumat (25/11/2022).
Harimau Bestie sebelumnya menjalani masa perawatan selama tiga bulan di Barumun Nagari Wildlife Sanctuary (BNWS), Kabupaten Padang Lawas, Sumatera Utara.
“Pelepasliaran ini menggunakan helikopter dengan metode longline dari Bandara Blangkejeren,” keterangan tertulis Kepala Balai Besar Konservasi dan Sumber Daya Alam (BBKSDA) Sumatera Utara Rudianto Saragih Napitu.
Bestie merupakan harimau liar yang masuk kandang jebak saat berkeliaran di Sei Sirah, Desa Halaban, Kecamatan Besitang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara, Rabu (31/8/2022) lalu.
Dia sempat ditempatkan di Kebun Binatang Medan atau Medan Zoo. Kata Rudianto, tujuannya untuk mempermudah pemeriksaan kesehatan sebelum dilepasliarkan kembali.
Saat pertama kali diperiksa, Bestie memiliki bobot 65 kilogram, berusia sekitar tiga tahun dan terluka pada bagian ekornya. Dia kemudian diboyong ke BNWS pada Kamis (15/11/2022).
Setelah tiga bulan dirawat, harimau betina itu sudah berbobot 80 kilogram. Luka pada bagian ekornya telah sembuh. Secara keseluruhan, kondisi kesehatannya layak untuk dilepaskan ke alam liar.
Balik Kampung ke TNGL
Zona Inti Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) akhirnya dipilih sebagai lokasi. Pemilihannya dilandaskan atas dasar hasil survei otoritas terkait.
Di antara pertimbangannya yakni ketersediaan pakan. Di sana, petugas menemukan tanda-tanda keberadaan mangsa harimau seperti rusa, kijang dan kambing hutan. Sehingga dianggap ideal sebagai lokasi pelepasliaran.
“Lokasi ini cocok untuk lepas liar mengingat lokasi ini merupakan habitat harimau Sumatera dan Bestie juga berasal dari TNGL,” kata Rudianto.
Harimau Bestie diangkut dari BNWS mulai Jumat (19/11/2022) menggunakan transportasi darat. Dia tiba di Kabupaten Gayo Lues pada Sabtu (20/11/2022).
Awalnya, pelepasliaran harimau Bestie direncanakan pada Kamis (24/11/2022. Namun karena faktor cuaca, dia akhirnya menghirup udara bebas pada Jumat (25/11/2022).